Sabtu, 20 Februari 2010

BELA NEGARA

Bela Negara adalah sikap prilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasrkan pancasila dan UUD 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara.
Upaya bela negara menurut UU No.3 Tahun 2002 yaitu :

- Pendidikan Kewarganegaraan
- Pengabdian sesuai dengan profesi
- Pelatihan dasar kemiliteran secara wajib

Komponen Pertahanan negara terdiri dari :

1. Komponen Utama adalah TNI yang siap untuk melaksanakan
tugas-tugas pertahanan
2. Komponen Cadangan adalah Sumber daya nasional yang telah
disiapkan untuk dierahkan melalui moilisasi guna memperkuat
kekuatan dan kemampuan komponen utama.
3. Komponen Pendukung adalah Sumber daya nasional yang dapat
digunakan untuk meningkatkan kemampuan komponen utama dan
komponen cadangan. Sedangkan Sumber daya nasional adalah
sumber daya manusia, sumber daya alam dan sumber daya buatan.

Kepolisian Negara berfungsi untuk memelihara keamanan dan ketertiban
masyarakat, penegak hukum, dan pelayanan kepada masyarakat.
Tugas Pokok Kepolisian Negara yaitu :

- Memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat
- Penegakan Hukum
- Memberikan Perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat


Implementasi Bela Negara

Implementasi bela negara artinya membela negara dengan mengangkat senjata dianggap pahlawan dan di beri tanda jasa/ membela negara dengan berprestasi sesuai dengan profesinnya untuk mencapai tujuan negara, kesejahteraan masyarakat dan bangsa. Misalnya : seorang petani membela negara dengan mengkangat cangkul, seorang guru mengangkat kapur dalam mendidik anak didiknya. Jadi semua warga negara yang berprestasi bekerja sesuai dengan profesinnya dengan tujuan membela negara menciptakan kesejahteraan masyarakat dan bangsa sudah termasuk bela negara.

Dalam bidang pertahanan warga negara dapat berperan sebagai komponen utama, komponen cadangan dan sebagai komponen pendukung sesuai dengan hak dankewajiban dalam ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Mengenai Saya

Foto saya
Baik, manis, selebihnya nilai ajh sendiri